Mau Ikut Mudik Gratis? Berikut Syarat dan Cara Daftar Mudik Gratis Lebaran 2022

8 April 2022, 12:00 WIB
Syarat dan Cara Daftar Mudik Gratis Lebaran 2022 /Tangkapan layar PMJ NEWS.

MEDIA BLORA - Pemerintah sudah resmi memperbolehkan perjalanan mudik libur Lebaran tahun 2022.

Beda dengan tahun sebelumnya, pemerintah yang masih melarang masyarakat untuk melakukan perjalanan mudik.

Selain itu kabar baik untuk para pemudik bahwa Pemerintah mengadakan mudik gratis tahun 2022.

Dikutip dari berbagai sumber, untuk lokasi pendaftaran mudik Lebaran akan dibagi di 5 lokasi yaitu Jakarta, Bogor, Tangerang, Bekasi, dan Depok.

Mudik Gratis 2022 ini dilaksanakan oleh Kementerian Perhubungan (Kemenhub).

Untuk jadwal mudik gratis 2022 yang digelar kemenhub ini berlangsung pada tanggal 29-30 April mendatang.

Adapun rute mudik gratis Lebaran ini adalah tujuan Tegal, Batang, Pekalongan, Semarang, Demak, Kudus, Pati, Rembang, Boyolali, Solo, Klaten, Wonogiri, Wonosari, Yogyakarta, Magelang, Wonosobo, Purwokerto, Kebumen.

Baca Juga: Cukup dengan HP dan KTP, Cek Daftar Penerima Bansos PKH dan BPNT di Link cekbansos.kemensos.go.id

“Tetapi ada beberapa syarat yang harus dipenuhi masyarakat apabila ingin mengikuti progam perjalanan mudik gratis lebaran 2022 ini”. kata Direktur Angkutan Jalan DitJen Perhubungan Darat Kemenhub Suharto

Syarat Perjalanan Mudik Gratis 2022

-  Wajib melakukan vaksinasi (Dosis I, Dosis II, dan Bosster)

-       Hasil Test Antigen/PCR bagi yang baru vaksin kedua

-       Hasil Test PCR bagi yang baru vaksin pertama

-     Bagi anak dibawah 6 tahun wajib di damping orangtua dimanapun dan kapanpun dan tidak wajib menyerahkan hasil test.

Selain itu, ada syarat dokumen yang diperlukan untuk mengikuti perjalanan mudik Lebaran 2022 gratis ini, yaitu memiliki dokumen kependudukan yang sah dan kartu keluarga bagi pemudik yang membawa anak.

Himbauan dari penyelenggara Mudik Gratis lebaran 2022, Pemudik harus memiliki aplikasi PeduliLindungi atau membawa surat keterangan hasil tes vaksinasi booster, vaksin dosis 1 dan dosis 2 bagi pemudik yang tidak memiliki smartphone.

Baca Juga: Bantuan Subsidi Upah 2022 Kapan Cair? Cek Status Untuk Dapat BLT Rp1 juta di link Berikut Ini

Cara Mendaftar Mudik Gratis 2022

Mekanisme pendaftaran mudik gratis tahun ini juga dapat dilakukan secara daring (online) melalui website di alamat mudikgratis.dephub.go.id.

Jika link ada kesalahan nanti akan di perbarui kembali.

itu beberapa syarat dan mekanisme pendaftaran mudik gratis lebaran 2022, semoga bermanfaat.***

Editor: M. In`Amul Muttaqin

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler