Ramai Ramalan Presiden 2024 Inisial G, Apakah Anak Jokowi? Gibran: Umurnya Belum Cukup

10 Februari 2022, 17:44 WIB
Gibran Rakabuming Raka, Wali Kota Surakarta /Foto: Instagram/@gibran_rakabuming/

MEDIA BLORA - Kini ramai ramalan Presiden 2024 inisial G, ada yang mengkaitkan anak Jokowi Gibran Rakabuming.

Sekarang ini Gibran Rakabuming Raka menjabat sebagai Walikota Solo, yang lagi ramai diperbincangkan diberbagai media.

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka juga memberikan tanggapan terkait ramalan Presiden 2024 berinisial G.

Dimedia sosial sebelumnya ramai siapa sosok berinisial G pengganti Presiden Jokowi.

Baca Juga: Sebagai Anak Wajib Tahu, 2 Amalan ini dapat Selamatkan Orang Tua di Alam Kubur, Kata Syekh Ali Jaber

Sebelumnya, ramai di berbagai platform mengenai ramalan terkait sosok Presiden pada tahun 2024 nanti.

Dikutip MEDIA BLORA dari kanal YouTube Berita Surakarta pada 9 Februari 2022, diramalkan nanti pengganti Presiden Jokowi pada pemilihan tahun 2024 mendatang.

Dalam ramalannya, peramal tersebut membeberkan ciri-ciri siapa Presiden tahun 2024.

Pemimpin yang akan menduduki singgasana kepemimpinan tertinggi di Indonesia mendatang.

Dia mengatakan bahwa presiden pengganti Jokowi orangnya sederhana asli Jawa Tengah dan berinisial G.

Ramai diramalkan diberbagai media Gibran Rakabuming Raka kemudian memberikan tanggapan.

"Yang inisialnya G apa saya aja?" jelasnya.

Baca Juga: Terhindar dari Azab dan Siksa Kubur, Amalkan Doa dari Rasulullah SAW Ini

Nama Ganjar Pranowo dan Gibran Rakabuming Raka langsung menjadi sosok yang diprediksi oleh sejumlah pihak.

Namun Ganjar Pranowo tampaknya gugur sebagai kandidat karena ciri-ciri lain yang dibeberkan peramal tersebut.

Menurutnya, calon Presiden pengganti Jokowi ini merupakan sosok yang memiliki kulit sawo matang.

Kita tahu Ganjar Pranowo memiliki kulit berwarna putih, sehingga tidak sesuai dengan ciri-ciri tersebut.

Alasan itu nama Gibran Rakabuming Raka menjadi ramai, karena dianggap sesuai dengan adanya ramalan itu.

Tidak hanya ramai dan heboh saja, sampai menjadi trending di media sosial Twitter.

"Itu di Twitter (trending)? Halah, " kata Gibran Rakabuming Raka.

Kemudian putra sulung Jokowi ini seolah memberikan penolakan terkait wacana menjadi Presiden tersebut.

Baca Juga: Dahulukan Mana, Amalan Al Fatihah atau Berdzikir? Ini Penjelasan Buya Yahya

Karena dia menganggap saat ini belum cukup matang dan Kota Solo disebut lebih nyaman.

Sehingga, dia memutuskan untuk tetap berada di sana memajukan kota Solo tercinta.

"Umurnya belum cukup, gimana sih? Sudah di Solo aja, lebih enak di Solo," kata Gibran Rakabuming Raka.

Yang pasti siapapun nanti Presiden yang memimpin Indonesia ke depan akan selalu menyejahterakan rakyat Indonesia.

Menjadikan Indonesia gemah ripah loh jinawi, murah sandang murah pangan, warga bahagia sentosa.***

Editor: Moch Eko Ridwan

Tags

Terkini

Terpopuler