Perlu Anda Ketahui, Ternyata Lemon Banyak Manfaatnya untuk Kesehatan, Diantaranya untuk Mencegah Anemia

22 April 2022, 22:32 WIB
Manfaat Lemon bagi Kesehatan /evgenyb/Pixabay.com/evgenyb

MEDIA BLORA - Lemon merupakan salah satu jenis buah yang kaya akan vitamin C. 

Selain itu, lemon juga mengandung antioksidan, asam folat, potasium, dan vitamin B. 

Tak heran jika buah ini banyak digunakan oleh masyarakat karena manfaatnya. 

Lemon tidak hanya kaya akan vitamin C, tetapi juga kaya akan flavonoid dan antioksidan. 

Kandungan antioksidan sebesar
dipercaya mampu menjaga kesehatan pencernaan dari berbagai radikal bebas yang dapat merusak jaringan di sekitar saluran pencernaan.

Baca Juga: Ternyata Mengkonsumsi Kopi yang Pahit Bisa Bermanfaat untuk Kesehatan Jantung, Inilah Faktanya

Dikutip MEDIA BLORA dari berbagai sumber, inilah manfaat lemon bagi kesehatan pencernaan, antara lain:

1. Membantu menjaga berat badan

Manfaat lemon yang pertama bagi kesehatan pencernaan adalah membantu menjaga berat badan agar tetap terjaga. 

Lemon adalah salah satu buah yang bisa Anda konsumsi saat berdiet. 

Karena lemon dapat membantu menurunkan berat badan.

2. Mencegah Anemia

Manfaat kedua lemon untuk kesehatan pencernaan adalah dapat membantu mencegah anemia. 

Anemia defisiensi besi adalah jenis anemia yang terjadi ketika tubuh kekurangan zat besi, yang mengakibatkan berkurangnya jumlah sel darah merah yang sehat.

Penyakit ini dapat dengan mudah membuat penderitanya lelah dan lemas karena pengambilan oksigen yang tidak mencukupi dalam tubuh.

3. Membantu Mengatasi Sembelit

Manfaat lemon yang ketiga untuk kesehatan pencernaan adalah membantu mengatasi sembelit.

Anda bisa mencampurkan air perasan lemon dengan air hangat untuk diminum setiap pagi.

Ini karena antioksidan dapat meningkatkan kadar air di usus, yang melunakkan tinja dan merangsang buang air besar.

Baca Juga: Cara Terbaru 2022, Mengaktifkan Kembali Kartu BPJS Kesehatan yang Terblokir atau Sudah Tidak Aktif

4. Menjaga Kesehatan Kulit

Manfaat lemon yang keempat untuk kesehatan pencernaan adalah dapat menjaga kesehatan kulit. 

Lemon Juice juga dapat mempertahankan kelembapan kulit, membuat kulit tampak lebih segar, bahkan mengurangi tanda-tanda penuaan dini seperti kerutan dan garis halus.

Hal ini karena kandungan vitamin C dalam jus lemon dapat meningkatkan produksi kolagen, yaitu protein yang berperan penting dalam menjaga elastisitas dan kesehatan kulit.

5. Memperkuat Sistem Pencernaan

Manfaat lemon yang kelima untuk kesehatan pencernaan adalah memperkuat pencernaan. 

Mengkonsumsi makanan yang tepat dapat membantu memperkuat sistem pencernaan, salah satunya adalah lemon.

Keasaman dalam lemon dapat membantu sistem pencernaan mencerna makanan dengan lebih baik.

Ini mencegah racun atau partikel makanan menumpuk di perut terlalu lama.

Baca Juga: Wajib Untuk di Mengerti, Inilah Beberapa Daftar Penyakit yang Tidak Bisa Ditanggung Oleh BPJS Kesehatan

Jika Anda tertarik untuk mengetahui lebih lanjut tentang manfaat lemon atau jumlah jus lemon yang aman dan sesuai untuk kondisi tubuh Anda, jangan ragu untuk berkonsultasi dengan dokter.***

Editor: Muhammad Ma`ruf

Tags

Terkini

Terpopuler