KPM Wajib Tahu, Informasi Terkait Penyaluran Bansos BLT BBM, PKH, dan BPNT Melalui Kantor Pos

21 November 2022, 10:36 WIB
Informasi terbaru penyaluran bansos melalui Kantor Pos /Ahmad taofik @bagikan berita/

MEDIA BLORA - Ada informasi terkait penyaluran bantuan sosial atau bansos yang akan dicairkan secara tunai di Kantor Pos Indonesia.

Saat ini sudah positif bahwa pencairan PKH tahap 4 dan BPNT triwulan keempat serta BLT BBM tahap 2 akan dilakukan di Kantor Pos secara tunai.

Pihak PT Pos Indonesia ini telah diberi tugas untuk menyalurkan bantuan sosial seperti PKH tahap keempat BPNT alokasi bulan Oktober sampai Desember dan juga BLT BBM tahap yang kedua.

Penyaluran ini dilakukan dengan 3 cara yaitu bisa langsung datang ke Kantor Pos, bisa melalui Desa ataupun Kecamatan dan juga bisa juga secara door to door atau langsung diantarkan ke rumah KPM masing-masing.

Terutama untuk para KPM lansia yang tidak bisa jalan.

Baca Juga: Viral, Seorang Nenek Ditendang Pelajar Sampai Terjungkal, Warganet: Bikin Nyesek

Dikutip MEDIA BLORA dari berbagai sumber, Berikut ini rincian bantuan yang akan dicairkan oleh pihak PT Pos Indonesia melalui Kantor Pos.

Yang pertama adalah BLT BBM sebesar Rp 300.000 untuk alokasi bulan November dan Desember.

Ada juga yang ke dua yaitu bantuan BPNT triwulan yang keempat dari bulan keempat ini meliputi Oktober, November, dan Desember.

Jadi totalnya adalah sebesar Rp 600.000.

Selanjutnya yang ke tiga ada juga bantuan PKH tahap 4.

Untuk bantuan ini nominalnya berbeda-beda sesuai komponen yang ada.

Jadi tiap komponen itu berbeda-beda dan untuk besaran bantuannya juga sesuai komponen yang dimiliki.

Urutannya yang akan dicairkan oleh pihak Kantor Pos Indonesia adalah PKH tahap 4, BPNT tahap 10, 11, dan 12 dan BLT BBM tahap 2.

Untuk KPM PKH yang mendapatkan bantuan BPNT atau sembako nanti akan mendapatkan tiga bantuan sekaligus.

Baca Juga: Catat Tanggalnya, Penyaluran PKH Tahap 4 dan BPNT Melalui Kantor Pos, KPM Wajib Tahu

Sementara untuk KPM PKH murni ini akan mendapatkan dua bantuan saja yaitu bantuan PKH dan BLT BBM.

Kemudian ada juga KPM BPNT murni juga akan mendapatkan dua bantuan saja yaitu bantuan BPNT dan BLT BBM. 

Untuk jadwalnya sendiri Ini pasti setiap daerah itu berbeda-beda, tergantung dari pihak PT Pos itu sendiri yang menentukan jadwalnya.

Jadi seperti pencairan bantuan BPNT pada tahap-tahap sebelumnya penyalurannya melalui Kantor Pos Indonesia.

Sebelum pencairan di Kantor Pos nantinya pihak PT Pos Indonesia akan membagikan surat undangan pengambilan bantuan di Kantor Pos.

Untuk KPM, PKH dan BPNT siap-siap akan mendapatkan surat undangan pengambilan bantuan di kantor pos.

Untuk bantuan yang dicairkan di Kantor Pos ini ada tiga jenis yaitu PKH BPNT dan juga BLT BBM.

Semua bantuan tersebut nantinya akan dijadikan satu di dalam surat undangan yang telah dibagikan kepada KPM masing-masing.

Perlu diingat bahwa surat undangan pengambilan bantuan ini juga menjadi salah satu syarat untuk mengambil bantuan di Kantor Pos.

Bagi yang bertanya dimana dan bagaimana cara mendapatkan surat undangan pengambilan bantuan ini?

Jawabannya yaitu bahwa nanti surat undangan ini akan diberikan dan diantar langsung oleh petugas PT Pos ataupun oleh pihak desa yang bertugas.

Baca Juga: Selamat, Pemilik KTP dan KK dengan Ciri-ciri Berikut akan Mendapatkan 4 Bansos Sekaligus di Akhir Tahun 2022

Demikian informasi terkait surat undangan pengambilan bantuan BLT BBM, PKH, dan BPNT di Kantor Pos.***

Editor: Muhammad Ma`ruf

Tags

Terkini

Terpopuler