Sepakat Pemilu di Tetapkan 14 Februari 2024, Jokowi: Sudah Jelas Semua

- 11 April 2022, 04:38 WIB
 pemilu di tetapkan 14 Februari 2022, Jokowi: sudah jelas semua.
pemilu di tetapkan 14 Februari 2022, Jokowi: sudah jelas semua. /Jurnal Ngawi /Gambar Presiden Joko Widodo

MEDIA BLORA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menegaskan Pemilu bakal digelar sesuai jadwal yaitu 14 Februari 2024.
 
Sementara untuk Pilkada akan digelar 27 November 2024 mendatang.
 
Hal ini disampaikan langsung oleh Jokowi saat memberikan arahan dalam rapat koordinasi persiapan Pemilu dan Pilkada Serentak 2024 hari ini. 
 
"Saya minta disampaikan kepada masyarakat bahwa seluruh tahapan dan jadwal pelaksanaan pemilu dan pilkada serentak sudah ditetapkan. Saya kira sudah jelas, semua sudah tahu bahwa pemilu dilaksanakan 14 Februari 2024," kata Jokowi dalam rekaman video di akun YouTube Setneg, Minggu, 10 April 2022.
 
Jokowi mengatakan, hal ini perlu di jelaskan, agar masyarakat tidak menuding pemerintah berupaya memperpanjang masa jabatan Presiden.
 
"Ini perlu dijelaskan. Jangan sampai nanti muncul spekulasi yang isunya beredar di masyarakat bahwa pemerintah tengah berupaya untuk melakukan penundaan Pemilu atau spekulasi perpanjangan  jabatan presiden dan juga berkaitan 3 periode," kata Jokowi.
 
Jokowi juga mengatakan, jika Pemilu akan di gelar pada 14 Februari 2024. Sedangkan untuk Pilkada akan di gelar pada 27 November 2024. 
 
"Karena jelas bahwa kita telah sepakat pemilu dilaksanakan tanggal 14 Februari dan Pilkada November 2024, sudah jelas semua," tambah Jokowi. 
 
Jokowi meminta kepada seluruh menteri  bahwa tahapan Pemilu 2024 akan dimulai bulan Juni 2022.
 
Hal itu untuk memastikan pemilu 2024 akan digelar sesuai jadwal.
 
"Tahapan pemilu sudah dimulai nanti di bulan Juni 2022, di pertengahan Juni 2022, sudah dimulai karena memang ketentuan UU, 20 bulan sebelum pemungutan suara," pungkas Jokowi.***

Editor: Moh. Ali Ridlo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah