Mitos Orang Pati Dilarang Menikah dengan Orang Kudus, Ini Loh Awal Mulanya

- 20 Februari 2022, 05:32 WIB
Mitos Orang Pati Dilarang Menikah dengan Orang Kudus
Mitos Orang Pati Dilarang Menikah dengan Orang Kudus /Jivaorganizer

MEDIA BLORA – Hingga saat ini masih ada sebagian masyarakat yang masih percaya mitos orang Pati dilarang menikah dengan orang Kudus, Jawa Tengah.

Tidak hanya percaya saja, tapi masih ada yang memegang teguh tradisi orang Kudus dilarang menikah dengan orang Pati.

Ternyata awal mula munculnya mitos orang Pati dilarang menikah dengan orang Kudus ini ada kaitannya dengan kisah Sunan Kudus. Salah satu anggota Wali Songo yang menyebarkan agama Islam di Kudus.

Berdasarkan pantauan MEDIA BLORA dari sebuah kanal YouTube pada Minggu, 20 Februari 2022 pukul 05:07 WIB, mitos larangan pernikahan pasangan Kabupaten Kudus dan Pati ini dilatarbelakangi kisah Syekh Jangkung atau Saridin yang merupakan murid dari Sunan Kudus yang memiliki banyak kesaktian.

Baca Juga: 8 Tradisi Pernikahan Paling Aneh di Dunia, Ada yang Bebas Mencicipi Sebelum Menikah

Pada saat itu, Syekh Jangkung atau Saridin ingin menguji kesaktian ilmu Sunan Kudus dengan memberikan sebuah tebakan. Saridin berkata kalau di manapun ada air, disitu pasti ada ikan.

Sudan Kudus kemudian merespon jika di dalam buah kelapa ada air, tapi tidak ada ikan. Namun pernyataan Sunan Kudus itu dibantah oleh Saridin.

Seketika, Saridin pun mengambil buah kelapa dan saat di belah, dengan kesaktian ilmu yang dimiliki Saridin, buah kelapa itu terdapat ikan.

Selain itu, Sunan Kudus juga pernah menegur Saridin agar tidak mengambil air menggunakan keranjang.

Baca Juga: Memicu Kontroversi! Arab Saudi Akan Bangun Kabah Versi Digital di Metaverse, Seperti Apa Bentuknya?

Pasalnya air akan merembes dan apa yang dikerjakan menjadi sia-sia. Namun pernyataan Sunan Kudus itupun juga dibantah oleh Saridin.

Ia membuktikan jika mengambil air dengan keranjang pun bisa dia lakukan tanpa merembes atau tumpah.

Melihat hal itu, Sunan Kudus memahami bahwa Saridin memiliki kesaktian yang besar dan tidak perlu lagi menimba ilmu dengannya.

Singkat cerita, Sunan Kudus melepas Saridin sebagai murid karena ilmunya sudah besar agar dia bisa berkelana.

Baca Juga: Waspada Tanda Ini! Gejala Covid-19 Omicron Bisa Terlihat dari Kulit

Wasiat Syekh Jangkung atau Saridin

Singkat cerita, Saridin ternyata tidak terima. Kemudian Ia memberi warisan untuk anak cucunya dan keturunannya di Kabupaten Pati agar tidak menikah dengan orang-orang keturunan Sunan Kudus yang berada di Kabupaten Kudus.

Inilah yang kemudian melahirkan mitos larangan pernikahan pasangan dari Kabupaten Pati dan Kudus.

Syekh Jangkung atau Saridin sendiri merupakan  salah satu penyebar agama Islam di Kabupaten Pati.

Makamnya sendiri ada di Desa Landoh, Kecamatan Kayen, Kabupaten Pati yang dikelola oleh Yayasan Syekh Jangkung dengan akta notaris nomor 23 tahun 1995.

Baca Juga: Ngapain Pelihara Tuyul, Ganti Saja Cat Rumah dengan 5 Warna Ini Mampu Menarik Rezeki Seluas Samudra

Makam Syekh Jangkung ini sering dikunjungi oleh para peziarah untuk ngalap berkah atau mengharapkan berkah.

Saridin juga merupakan saudara ipar dari Sultan Agung, Raja Mataram ke-3 melalui pernikahan dirinya dengan kakak dari Sultan Agung yang bernama Retno Jinoli.

Ternyata itulah awal mula munculnya mitos orang Pati dilarang menikah dengan orang Kudus.***

Editor: M. In`Amul Muttaqin

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah