Inilah Beberapa Manfaat Buah Zuriat Bagi Pejuang Garis Dua, Wajib Di Coba

- 27 Maret 2022, 16:00 WIB
Inilah Beberapa Manfaat Buah Zuriat Bagi Pejuang Garis Dua
Inilah Beberapa Manfaat Buah Zuriat Bagi Pejuang Garis Dua /Tangkapan layar Youtube/Ben Sutarno/

MEDIA BLORA- Buah zuriat adalah buah yang belakangan ini populer digunakan untuk program hamil. Ternyata manfaat buah zuriat tidak hanya seputar kehamilan saja, tapi buah sejenis palem mini juga memiliki banyak sekali manfaat untuk kesehatan lainnya.

Tanaman ini adalah sejenis pohon palem yang umum ditemukan di negara-negara Arab dan di bagian utara Afrika.

Buah zuriat adalah sumber karbohidrat dan serat yang baik. Selain itu, tentunya terdapat juga kandungan vitamin dan mineral di dalamnya seperti vitamin B kompleks, kalium, natrium, kalsium, magnesium, dan fosfor.

Buah ini juga memiliki kandungan senyawa fenol dan flavonoid tinggi, yaitu senyawa yang memiliki aktivitas antioksidan dan antimikroba yang cukup signifikan.

Buah zuriat juga merupakan sumber asam amino esensial seperti fenilalanin, leusin, valin, dan isoleusin. Kandungan asam amino paling banyak terdapat dalam daging buah.

Manfaat buah zuriat yang paling banyak dikenal masyarakat Indonesia saat ini adalah untuk meningkatkan kesuburan.

Baca Juga: Wajib Tahu, Inilah Manfaat Luar Biasa Melepas CD dan BH saat Tidur ! Para Wanita Jarang yang Tahu

Zuriat secara botani diklasifikasikan sebagai Hyphaene thebaici di mana merupakan buah yang tumbuh pada pohon dengan tinggi mencapai 15 meter. Untuk itu, buah tersebut bisa tumbuh subur di iklim yang umumnya panas dan kering serta di sepanjang saluran air.

Buah zuriat berukuran besar, dengan rata-rata berdiameter 6 hingga 10 sentimeter. Buah ini berbentuk bulat hingga lonjong dengan wangi yang harum dengan kulit keras berwarna coklat.

Halaman:

Editor: M. In`Amul Muttaqin

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah