Buntut Invasi Rusia ke Ukraina, Berikut Ramalan Prabowo tentang Perang Generasi Keenam

- 1 Maret 2022, 11:30 WIB
Buntut Invasi Rusia ke Ukraina, Berikut Ramalan Prabowo tentang Perang Generasi Keenam
Buntut Invasi Rusia ke Ukraina, Berikut Ramalan Prabowo tentang Perang Generasi Keenam /Foto: Instagram/@prabowo /

MEDIA BLORA - Ketegangan antara Rusia dan Ukraina akhirnya pecah menjadi perang dahsyat.

Presiden Rusia Vladimir Putin akhirnya secara resmi menyatakan perang dengan Ukraina.

Rusia mengerahkan kekuatan militer penuh untuk membombardir Ukraina. Ratusan orang pun sudah menjadi korban.

Perang fisik itu bukan satu-satunya terjadi di era modern. Paling mutakhir sebelum ini yaitu pertempuran di Afghanistan maupun Suriah.

Pecahnya perang antara kelompok maupun negara pernah menjadi pandangan tersendiri oleh Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.

Baca Juga: Putin Instruksikan Siaga Tinggi, Berikut Rincian Pasukan Nuklir Rusia yang Sangat Mengerikan

Menurut Prabowo, seiring kecanggihan teknologi, dunia akan atau sedang menghadapi peperangan generasi keenam.

Peperangan ini mensyaratkan penggunaan kemajuan teknologi, kecerdasan buatan (AI), satelit, dan robotik.

Kendati demikian, kehebatan teknologi itu tidak serta merta menghilangkan peperangan langsung secara fisik atau berhadap-hadapan.

Halaman:

Editor: M. In`Amul Muttaqin

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x