Ternyata, Beli BBM Jenis Pertalite dan Solar Pakai Aplikasi MyPertamina Hanya untuk Kendaraan Roda Empat

- 3 Juli 2022, 10:26 WIB
Ternyata, Beli BBM Jenis Pertalite dan Solar Pakai Aplikasi MyPertamina Hanya untuk Kendaraan Roda Empat
Ternyata, Beli BBM Jenis Pertalite dan Solar Pakai Aplikasi MyPertamina Hanya untuk Kendaraan Roda Empat /pixabay.com/bere_moonlight0

MEDIA BLORA - Pembelian bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi jenis Pertalite dan Solar menggunakan aplikasi MyPertamina mulai diuji coba pada Jumat, 1 Juli 2022.

Tetapi, masih banyak masyarakat yang beranggapan kalau saat membeli BBM bersubsidi jenis pertalite dan solar harus menggunakan aplikasi MyPertamina.

Namun, pada 1 Juli 2022, pihak Pertamina masih sebatas melakukan uji coba pembelian BBM bersubsidi jenis pertalite dan solar menggunakan aplikasi MyPertamina.

Artinya, masyarakat masih bisa melakukan pembelian BBM bersubsidi tersebut tanpa menggunakan aplikasi MyPertamina.

Baca Juga: Obat Batuk Alami untuk Dewasa, Bahannya Mudah dan Berikut Cara Meraciknya

Pihak Pertamina juga menegaskan, bahwa pada 1 Juli 2022 mendorong masyarakat untuk melakukan pendaftaran lewat website MyPertamina.

Hal itu bertujuan untuk melakukan pencocokan data yang didaftarkan oleh masyarakat dengan data kendaraan yang dimiliki.

"Pada masa pendaftaran dan transisi ini, masyarakat masih tetap bisa membeli Pertalite dan Solar," kata Irto Ginting, Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga dalam keterangan resmi, Kamis, 30 Juni 2022.

"Namun kami tetap mendorong masyarakat agar mendaftarkan kendaraan dan identitasnya," tambah Irto

Baca Juga: Segera Sembuh, 4 Obat Sakit Lambung Alami yang Mudah Anda Dapatkan untuk Mengobati

Irto juga menekankan, masyarakat tidak wajib memiliki aplikasi MyPertamina untuk bisa membeli BBM bersubsidi jenis pertalite dan solar.

"Namun wajib mendaftar di website subsiditepat.mypertamina.id, dan ini khusus untuk kendaraan roda empat,” ungkap Irto.

Setelah datanya sudah terdaftar, maka masyarakat akan mendapatkan QR Code yang akan diterima melalui email, atau notifikasi di website subsiditepat.mypertamina.id.

Untuk mendapatkan kemudahan, maka QR Code tersebut boleh diprint out dan dibawa ke SPBU.

Baca Juga: Sangat Manjur, Obat Liver Alami Paling Ampuh, Bahannya Mudah Didapat

"Sehingga tidak wajib mendownload aplikasi MyPertamina atau membawa handphone ke SPBU. Mekanisme ini masih dikhususkan untuk kendaraan roda empat (mobil)," pungkas Irto.***

Editor: Ahmat Arif Muzazin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x