Trik Membersihkan Lendir Ikan Lele Sebelum di Masak, Cukup Gunakan Salah Satu Bumbu Dapur Berikut Ini

24 Mei 2022, 21:06 WIB
Ilustrasi Ikan lele /@mongabay.id

MEDIA BLORA - Ikan lele nampaknya telah menjadi salah satu menu lauk favorit kebanyakan orang.

Bagaimana tidak, sering kita jumpai banyak pedagang kaki lima bahkan hingga restoran memasukkan hidangan ikan lele sebagai menu andalan mereka.

Tak hanya itu, ibu-ibu rumah tangga juga kerap menyajikan masakan olahan dari ikan lele untuk membantu memenuhi nutrisi tubuh keluarganya.

Seperti yang diketahui, kandungan gizi yang pada ikan lele memang berkhasiat untuk menjaga kesehatan.

Baca Juga: Terong Ternyata Memiliki Manfaat Kesehatan yang Luar Biasa, Bisa untuk Mencegah Penyakit Seperti Berikut Ini

Dikutip MEDIA BLORA dari berbagai sumber, inilah kandungan gizi yang ada pada ikan lele ternyata hampir lengkap.

Yaitu meliputi protein, lemak, kalsium, selenium, fosfor, natrium, kalium, serta beberapa vitamin, seperti vitamin A, B1, dan B12.

Karena kandungan gizinya yang banyak, mengonsumsi ikan lele dipercaya mampu mencerdaskan otak, meningkatkan daya tahan tubuh, hingga menyehatkan jantung, tulang dan gigi.

Sebelum hendak memasak ikan lele, hal yang perlu diperhatikan adalah saat membersihkannya.

Sebab, ikan lele terkadang sulit untuk dipegang dan dibersihkan karena lendir yang ada pada tubuh ikan.

Ikan lele terkenal dengan salah satu hewan yang memiliki lendir pada tubuhnya.

Baca Juga: Selain Berguna untuk Mencegah Penyakit Jantung, Ternyata Terong Bisa Dijadikan Untuk Penambah Keperkasaan Pria

Namun, lendir ditubuh lele ini dapat dihilangkan dengan beberapa bumbu yang sering kita jumpai di dapur.

Siangi dan bersihkan ikan lele terlebih dahulu.

Setelah itu cukup masak air hingga mendidih, lalu masukkan ke dalam baskom dan campur dengan air dingin sedikit, sehingga air terasa hangat-hangat kuku.

Setelah itu campurkan garam dan masukkan ikan lele ke dalam baskom hingga tubuh lele terendam semua di dalam air selama 10-15 menit.

Lendir lele akan luntur dengan sendirinya. Setelah 10-15 menit, bilas lele dengan air yang mengalir sampai bersih.

Baca Juga: Tips Agar Penyakit Asam Lambung Tidak Kambuh Lagi, Coba Ikuti Cara Berikut Ini

Cara ini merupakan cara yang sangat sederhana untuk membersihkan lendir yang ada pada tubuh ikan lele.***

Editor: Muhammad Ma`ruf

Tags

Terkini

Terpopuler