Manfaat Daun Salam Ampuh Obati Asam Urat. Cukup dengan Direbus

- 11 Agustus 2023, 08:28 WIB
Manfaat daun salam
Manfaat daun salam /Bukalapak/

Kandungan flavonoid yang cukup tinggi dalam daun salam mampu menurunkan tekanan darah. Kandungan Quercetin yang ada di dalam tanaman rempah ini juga mampu menurunkan kolesterol yang ada di dalam tubuh.

Baca Juga: Hati Sapi Memiliki Manfaat Bagi Tubuh, Salah Satunya Meredakan Stres

Sistem Kekebalan Tubuh

Daun salam yang direbus dipercaya mengandungan berbagai vitamin B6, B12, C, dan D yang mampu meningkatkan kekebalan tubuh.

Adanya vitamin C di dalam air rebusan tersebut ampuh dalam melawan radikal bebas.  Dengan begitu, sistem kekebalan tubuh pun akan baik dan membuat orang tidak mudah terserang penyakit.

Meredakan Stres

Daun salam kaya akan linalool dan senyawa ini dapat membantu menurunkan kadar hormon stres dalam tubuh, terutama bila digunakan sebagai aromaterapi.  

Kelebihan hormon stres bisa berbahaya bagi kesehatan jangka panjang, sehingga manfaat daun salam dapat membantu Anda tenang dan tetap rileks bahkan di saat-saat kecemasan sedang melonjak. 

Mengobati Masalah Saluran Pencernaan 

Air rebusan daun salam bisa mengatasi masalah pencernaan, seperti perut yang kembung, mulas, tidak teratur buang air besar, sembelit.

Halaman:

Editor: Muhammad Ma`ruf


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah