Utang Indonesia Era Jokowi Pecah Rekor, Ternyata Ini Pemberi Utang Terbesar ke Negara Indonesia

- 14 April 2022, 07:44 WIB
Di era presiden Joko Widodo (Jokowi), utang Indonesia pecah rekor. Tentunya menarik untuk membahas sumber atau pemberi utang terbesar ke negara
Di era presiden Joko Widodo (Jokowi), utang Indonesia pecah rekor. Tentunya menarik untuk membahas sumber atau pemberi utang terbesar ke negara /Kolase Foto/Antara/Instagram/@jokowi/

MEDIA BLORA - Di era presiden Joko Widodo (Jokowi), utang Indonesia pecah rekor. Tentunya menarik untuk membahas sumber atau pemberi utang terbesar ke negara.

Memangnya berapa utang Indonesia di era Jokowi sehingga sampai dikatakan pecah rekor?

Kemudian pertanyaan lainnya adalah siapa pemberi utang terbesar ke negara Indonesia?

Dikutip MEDIA BLORA dari laman APBN KiTa Kementerian Keuangan terbaru atau per 28 Februari 2022, utang Indonesia sudah menembus Rp7.014,58 triliun.

Baca Juga: Resmi Ditetapkan, Berikut Ini adalah Besaran Biaya Haji Tahun 2022 Lengkap dengan Rincianya

Jika dilihat, utang Indonesia bertambah cukup signifikan jika dibandingkan posisi utang pemerintah pada sebulan sebelumnya atau per 31 Januari 2022 yakni Rp6.919,15 triliun.

Artinya, dalam rentan waktu sebulan, utang negara sudah bertambah sebesar Rp95,43 triliun.

Selain itu, utang pemerintah tersebut juga mencatatkan rekor baru, yakni menembus level di atas Rp7.000 triliun.

Dengan bertambahnya utang pemerintah, rasio utang terhadap produk domestik bruto (PDB) juga mengalami kenaikan.

Halaman:

Editor: M. In`Amul Muttaqin

Sumber: Kemenkeu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah