NIK Resmi Jadi NPWP, Semua Wajib Bayar Pajak?

- 22 Juli 2022, 09:09 WIB
Nomor Induk Kependudukan atau NIK resmi jadi Nomor Pokok Wajib Pajak atau NPWP. Apakah secara otomatis wajib bayar pajak?
Nomor Induk Kependudukan atau NIK resmi jadi Nomor Pokok Wajib Pajak atau NPWP. Apakah secara otomatis wajib bayar pajak? /

Baca Juga: Ada Hujan Meteor 29 Juli 2022, Berikut Cara Melihatnya

Penghasilan yang kena pajak pun diatur ke dalam UUD Pajak Penghasilan di mana penghasilan yang kena pajak adalah penghasilan yang sudah dikurangi dengan jumlah PTKP sesuai status wajib pajak.

Sesuai Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 23 Tahun 2018, pajak Penghasilan (PPh) juga hanya akan dikenakan pada wajib pajak dengan peredaran bruto di atas Rp 500.000.000 per tahun untuk pengusaha yang bayar PPh Final 0,5 persen.

Berikut aturan NPWP wajib pajak yang penghasilannya pasti kena pajak yang diatur oleh undang-undang:

  1. Penghasilan sampai dengan Rp 60 juta per tahun kena tarif pajak 5 persen.

Baca Juga: Ancaman Nyata di Depan Mata, BMKG Serukan Dunia Bersatu, Ada Apa?

  1. Penghasilan di atas Rp 60 juta - Rp 250 juta per tahun kena tarif pajak 15 persen.
  2. Penghasilan di atas Rp 250 juta - Rp 500 juta per tahun kena tarif pajak 25 persen.
  3. Penghasilan di atas Rp 500 juta - Rp 5 miliar per tahun kena tarif pajak 30 persen.
  4. Penghasilan di atas Rp 5 miliar per tahun kena tarif pajak 35 persen.

Cara kerja NIK jadi NPWP nantinya dilakukan dengan:

Baca Juga: Semua WNI Bisa Daftar, Kapan Jadwal Pendaftaran PPPK dan CPNS 2022 Dibuka?

  1. Masyarakat yang sudah memenuhi kriteria wajib pajak melapor ke Direktorat Jenderal Pajak untuk aktivasi NIK
  2. DJP akan mengaktivasi NIK secara mandiri jika sudah mengantongi informasi hasil kerja para wajib pajak
  3. DJP akan memberitahu pemilik NIK bahwa nomor NIK miliknya sudah aktif sebagai NPWP.
  4. Kalau sudah aktif, wajib pajak dapat melakukan kewajibannya untuk membayar pajak menggunakan nomor NIK.

Meskipun NIK resmi jadi NPWP namun tidak secara otomatis kena pajak.

Orang yang wajib bayar pajak adalah mereka yang memang wajib pajak berdasarkan besaran penghasilannya sebagaimana diatur dalam undang-undang.***

Halaman:

Editor: M. In`Amul Muttaqin

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah