Kecelakaan Maut di Kranji Bekasi, Ada Korban Jiwa, Puluhan Tewas hingga Luka-luka

- 31 Agustus 2022, 15:24 WIB
Kecelakaan maut di Kranji Bekasi, ada korban jiwa, puluhan tewas dan luka-luka
Kecelakaan maut di Kranji Bekasi, ada korban jiwa, puluhan tewas dan luka-luka /tangkapan layar/@TMCPoldaMetro

MEDIA BLORA - Telah terjadi kecelakaan lalu lintas, sebuah Truk mengalami rem blong dan menabrak tiang BTS hingga roboh.

Kejadian kecelakaan lalu lintas, Truk menabrak tiang BTS di Jalan Sultan Agung, tepatnya di daerah Kranji, Bekasi pada Rabu, 31 Agustus 2022.

Berbagai video peristiwa kecelakaan lalu lintas di daerah Bekasi ini viral karena tersebar di berbagai media sosial.

Baca Juga: Biodata Happy Asmara Lengkap Mulai Keluarga, Pekerjaan, Akun Instagram, YouTube hingga Twitter

Terlihat ada tiang BTS berukuran besar ambruk menimpa pedagang makanan yang berada di dekat halte di Kranji, Bekasi.

Dirangkum MEDIA BLORA dari akun Twitter TMC Polda Metro Jaya, berikut terkait kecelakaan maut Truk di Kranji Bekasi.

Ada foto-foto kecelakaan itu diunggah di akun Twitter TMC Polda Metro Jaya yang menyebut, tiang tersebut adalah tiang BTS ditabrak truk trailer.

"Terjadi kecelakaan Truk mengalami rem blong dan menabrak tiang BTS roboh dan menimpa kendaraan di Jl. Sultan Agung Kota Baru Bekasi Barat. Saat ini sedang dalam penanganan petugas laka lantas Kota Bekasi." tulis akun Twitter TMC Polda Metro Jaya.

Berdasarkan informasi sementara sepuluh orang tewas dan tujuh diantaranya anak sekolah.

Para korban meninggal dunia dan luka luka-luka tersebut telah dievakuasi ke RSUD Kota Bekasi dan RS Ananda.

Kini kejadian kecelakaan maut yang melibatkan truk rem blong yang menabrak tiang BTS hingga roboh telah ditangani unit Kasat Lantas Polres Metro Bekasi Kota.

Sementara Tim Kasat Lantas Polres Metro Bekasi Kota melakukan olah TKP atau tempat kejadian perkara.

Baca Juga: Salah satu Tanda Akan Mendapatkan Penghormatan, Inilah Berbagai Arti Mimpi Bertemu Presiden

Itulah terkait kabar dan informasi kecelakaan maut yang melibatkan Truk rem blong yang menabrak tiang BTS hingga roboh.***

Editor: Moch Eko Ridwan

Sumber: @TMCPoldaMetro


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah