7 Kecamatan Zero Covid-19, Pasien Covid-19 di Rembang Menurun Drastis

- 25 Agustus 2021, 06:05 WIB
Ilustrasi rumah sakit yang sepi pasien Covid-19
Ilustrasi rumah sakit yang sepi pasien Covid-19 /Proivnsi Jawa Tengah

Baca Juga: Resiko Mencetak Sertifikat Vaksin Covid - 19, Ketahui Bahayanya

Menurunnya jumlah pasien Covid-19 juga terjadi di beberapa rumah sakit, untuk RSI Arafah tinggal merawat satu orang pasien dan RS Bhina Bhakti Husada juga masih merawat satu orang pasien.

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Rembang Arief Dwi Sulistya menuturkan, berdasarkan hasil evaluasi Pemerintah Provinsi Jawa Tengah, Rembang masih berada di PPKM level 3.

“Untuk eks Karesidenan Pati, Rembang level 3 bersama daerah-daerah lain, kecuali Kabupaten Blora yang level 4,” paparnya.

Menurut Arief, penurunan jumlah pasien Covid-19 yang dirawat, karena kedisiplinan masyarakat dalam menjalankan protokol kesehatan, disamping percepatan vaksinasi.

Baca Juga: Ibu Hamil dan Warga Difabel Kota Pekalongan Mulai Divaksin Covid-19

“Meski demikian, kami mohon masyarakat jangan mengendorkan protokol kesehatan, utamanya pakai masker dan menghindari kerumunan,” pungkas Arief.

Zero Covid-19

Arief menambahkan, dari 14 kecamatan di Rembang, sudah separuhnya bebas Covid-19. Yakni, Kecamatan Sumber, Bulu, Gunem, Pamotan, Sedan, Lasem, dan Pancur.

Melihat banyaknya wilayah yang sudah zero Covid-19, Arief yakin, Rembang akan segera turun ke level 1. Sehingga, aktivitas perekonomian segera pulih dan pariwisata sudah boleh buka.

Halaman:

Editor: Moch Eko Ridwan

Sumber: Jatengprov.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah